Walikota Jambi Memastikan Kesiapan Lokasi Pasar Bedug Selama Bulan Puasa Nanti -->

Walikota Jambi Memastikan Kesiapan Lokasi Pasar Bedug Selama Bulan Puasa Nanti

Pikiran Rakyat Jambi
Senin, Januari 19, 2026

Pikiranrakyatjambi.comJAMBI – Wali Kota Jambi Maulana bersama Wakil Wali Kota Jambi serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait meninjau langsung lokasi rencana Pasar Beduk Ramadhan di Terminal Rawasari, Senin (19/1/2026). Peninjauan ini dilakukan sebagai bagian dari persiapan Pemerintah Kota Jambi dalam menyambut bulan suci Ramadhan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Dalam wawancara di lokasi, Maulana mengatakan kehadiran jajaran pemerintah kota bertujuan memastikan kesiapan fasilitas serta mematangkan konsep pemanfaatan Terminal Rawasari sebagai pusat kegiatan selama Ramadhan. Menurutnya, kawasan ini akan difungsikan sebagai Pasar Beduk yang menampung pelaku UMKM, khususnya usaha kuliner yang menjual aneka hidangan berbuka puasa mulai sore hingga malam hari.

“Tujuan utama kita adalah mendorong UMKM agar bisa tumbuh dan hidup, sekaligus menggerakkan roda ekonomi masyarakat selama bulan suci Ramadhan,” ujar Maulana.

Selain area lantai dasar untuk Pasar Beduk, Pemkot Jambi juga berencana mengoptimalkan lantai dua Terminal Rawasari dengan melibatkan dunia usaha, terutama pengusaha kuliner. Area tersebut akan disiapkan sebagai lokasi berbuka puasa bersama yang terjadwal, sehingga dapat dimanfaatkan oleh organisasi, komunitas, maupun masyarakat umum yang ingin menggelar buka puasa bersama dengan konsep tertib dan nyaman.

Tidak hanya berfokus pada aktivitas ekonomi, kawasan Terminal Rawasari juga akan dihidupkan sebagai pusat kegiatan keagamaan. Berbagai agenda religius seperti lomba mewarnai bernuansa Islami, lomba azan, ceramah keagamaan, hingga tabligh akbar menjelang peringatan Nuzulul Qur’an direncanakan akan digelar di lokasi tersebut.

“Karena kawasan ini akan diaktifkan, tadi saya cek langsung kesiapan fasilitas dasar seperti tempat salat, ketersediaan air, serta pencahayaan. Semua OPD akan berkolaborasi dan memiliki peran masing-masing agar kegiatan berjalan lancar,” jelasnya.

Maulana menambahkan, pengaktifan Terminal Rawasari sebagai Pasar Beduk Ramadhan diharapkan memberikan berbagai manfaat. Selain meningkatkan pendapatan pelaku UMKM selama Ramadhan, kegiatan ini juga akan memberikan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui retribusi, serta menciptakan suasana Ramadhan yang lebih meriah dan terpusat.

Untuk mendukung mobilitas masyarakat, Pemkot Jambi juga akan mengoperasikan transportasi mobil listrik sebagai sarana angkutan menuju kawasan Pasar Beduk, terutama di wilayah Alam Barajo. Frekuensi operasional transportasi akan disesuaikan dengan aktivitas masyarakat, dengan peningkatan layanan pada sore hari selama Ramadhan.

Terkait jumlah tenan, Maulana menyebutkan jumlahnya akan disesuaikan dengan kondisi lapangan agar tetap nyaman. Pemkot ingin memastikan pengunjung memiliki ruang yang cukup, termasuk penyediaan kursi dan area tunggu bagi masyarakat yang berbelanja atau menunggu waktu berbuka puasa.(MT)

/* script Youtube Responsive */